//Pelepasan Wisudawan Fakultas Peternakan

Pelepasan Wisudawan Fakultas Peternakan

Pada hari Rabu 25 Mei 2011 bertempat di Graha Widya Wisuda, IPB kembali mewisuda para lulusannya. Pada kesempatan tersebut Fakultas Peternakan meluluskan 27 orang, terdiri dari 21 orang lulusan Departemen IPTP dan 6 orang lulusan Departemen INTP. Setelah acara wisuda di GWW, para Sarjana Peternakan baru tersebut kembali mengikuti acara Penglepasan Sarjana di Gedung Auditorium JHH. Acara yang juga dihadiri oleh pimpinan fakultas dan departemen, dosen, para orang tua, mahasiswa dan para lulusan. Acara penglepasan Sarjana tersebut dihibur dengan alunan degung dari Gentra Kahemen serta musik dan lagu dari para mahasiswa. Selamat dan sukses buat para wisudawan. [igp]